(SJO, BANDUNG) - Nama Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) tiba-tiba muncul untuk maju dalam bursa Capres 2014. Namun, Aher memilih fokus membenahi Jawa Barat.
"Saya akan terus fokus jadi Gubernur Jabar untuk melaksanakan pembangunan di Jabar, baik kesehatan maupun pendidikan," kata Aher di Bandung, Jumat (15/11).
Politikus Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menilai, jabatan gubernur atau presiden, sama saja karena bekerja untuk kemaslahatan bersama. Dirinya selalu mengalir dalam menjalani kehidupan. Dia mencontohkan, saat Pilgub Jabar dirinya tak diunggulkan tetapi hasilnya berkata lain.
"Jadi apapun bekerja dalam bidang apapun yang penting untuk kemaslahatan bersama. Dan tentu saya sering katakan mengalir saja, dulu juga mengalir kok. Dari kecil tidak pernah saya cita-cita jadi gubernur, dan tidak meramalkan untuk menang. Mengalirlah asal untuk kemaslahatan bersama," ujar dia.
Seperti diketahui, Persatuan Mahasiswa Jakarta yang berasal dari Jawa Barat mendukung Aher untuk maju sebagai calon presiden pada 2014 mendatang. Alasannya, saat ini banyak tokoh-tokoh lokal yang merambah untuk menjadi tokoh nasional.
"Kita butuh pemimpin alternatif dan berintegritas," ujar Koordinator Permata Jabar Faris Maulana Akbar, Jumat (15/11).
Beranda »
Pemilu 2014
» Digadang Maju Capres, Aher Pilih Fokus Bangun Jabar
Digadang Maju Capres, Aher Pilih Fokus Bangun Jabar
Sabtu, 16 November 2013 | 21.28
Baca Juga
0 komentar:
Posting Komentar